Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2016

Tanda-tanda Akhir Zaman

Orang-orang Badui Bersaing Membangun Gedung Tinggi Dalam sebuah hadist yang terkenal tentang Jibril, ‘Umar ibn al-Khaththâb meriwayatkan bahwa Malaikat Jibril mendatangi Nabi saw. dan bertanya kepadanya mengenai makna Islam, Iman, dan Ihsan. Nabi saw. menjawab: Islam adalah bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah, dan Muhammad adalah utusan Allah, mendirikan salat, menunaikan zakat, berpuasa di bulan Ramadan, dan berhaji bagi yang mampu melaksanakan perjalanannya …   Iman adalah percaya kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, Hari Akhir, serta takdir yang baik maupun yang buruk. … Ihsan adalah beribadah kepada Allah seolah-olah kamu melihat-Nya, dan jika kamu tidak melihatnya maka sesungguhnya Dia melihatmu. Lebih lanjut Jibril bertanya, “Kapan akan datang Hari Kiamat?”   Rasulullah menjawab,   “Yang ditanya tidak lebih tahu dari yang bertanya.”   Jibril berkata, “Beri tahu aku tanda-tandanya!”.  Seribu empat ratus tahun yang lalu, Nabi s

Dulu Haram Kini Halal

Pada suatu ketika di zaman Nabi Muhammad SAW ada seorang pencuri yang hendak bertaubat, dia duduk di majelis Nabi Muhammad SAW dimana para sahabat berdesakdesakkan di Masjib Nabawi. Suatu ketika dia menangkap perkataan Nabi saw : “Barangsiapa meninggalkan sesuatu yang haram karena Allah, maka suatu ketika dia akan memperoleh yang Haram itu dalam keadaan halal”. Sungguh dia tidak memahami maksudnya, apalagi ketika para sahabat mendiskusikan hal tersebut setelah majelis dengan tingkat keimanan dan pemahaman yang jauh dibawah sang pencuri merasa tersisihkan. Akhirnya malam pun semakin larut, sang pencuri lapar. Keluarlah dia dari Masjid demi melupakan rasa laparnya. Di suatu gang tempat dia berjalan, dia mendapati suatu rumah yang pintunya agak terbuka. Dengan insting pencurinya yang tajam ia dapat melihat dalam gelap bahwa pintu itu tidak terkunci…dan timbullah peperangan dalam hatinya untuk mencuri atau tidak. Tidak, ia merasa tidak boleh mencuri lagi. Namun tiba